Langsung ke konten utama
Kalau kamu aktif main game online dan update banget sama video terbaru para gamers Indonesia, pasti bakal nggak asing deh sama apa yang mau kita bahas ini. Yap! Ini dia 7 channel gamers Indonesia yang wajib kamu subscribe!
1. Reza Oktovian
Nama yang tentunya nggak asing kan buat kamu yang update banget sama dunia YouTube Indonesia. Yap! Nama Reza Oktovian memang termasuk salah satu dari jajaran kreator beken, Famous People. Selain main game, channel-nya juga kadang berisi postingan random.
2. Pokopow
Sama seperti Raza Arap, cowok yang satu ini juga rajin banget update video seputar game-game yang dimainkannya. Dia juga sempat posting beberapa vlog yang tentu saja tenggelam oleh video-video dia lagi main game. Kamu juga kudu subscribe dia nih!
3. Mcdy Gaming
Selain posting pengalamannya main beberapa game online, cowok yang satu ini juga kerap upload video jalan-jalannya. Beberapa waktu lalu, dia juga ngajakin Famous People nonton aksinya di atas panggung sebagai pembicara soal YouTube di sebuah event di mal.
4. Miawaug
Kalau cowok ganteng yang satu ini juga sama nih, Famous People. Meski dia aktif banget main game online dan posting videonya di channel YouTube dia, ada beberapa konten yang random dan kadang juga kocak. Dia juga sempat bikin video room tour loh.
5. Gema Show Indo
Yang satu ini agak beda nih Famous People. Meski jumlah konten gaming dia banyak, tapi kamu masih bisa kok menemukan video blog di antara kerumunan itu. Yang istimewa, Gema juga sempat mengunggah video dia lagi main piano membawakan theme song Tifa.
6. Ewing HD
Cowok yang satu ini sih jangan ditanya lagi. Kalau kamu rajin mantengin video-video horor yang ada di Famous.id, cowok ini nih salah satu yang berkontribusi paling banyak. Yap! Selain main game, Ewing memang suka bikin konten malam Jumat yang seram-seram.
7. GOGOGOY
Nggak cuma video main game saja, cowok bernama Yogi ini juga bikin konten vlog dan juga questin & answer seperti kreator pada umumnya. Yang paling seru, cowok ini juga bikin video challenge yang beberapa waktu lalu sempat berkolabirasi dengan Laurentius Rando
Dari tujuh gamers yang sudah disebutin di atas, mana nih yang jadi favorit kamu, Famous People? Atau mungin kamu sendiri juga seorang kreator video yang suka main game online? (rut)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

7 Gamer Profesional Dengan Bayaran Tertinggi Di Dunia

Hampir kebanyakan orang tua berfikir bahwa game adalah hal sepele dan menyita waktu. Tapi seperti yang kamu ketahui dunia gaming sekarang sudah menjadi industri yang sangat besar. Wall Street Journal menempatkan game sebagai industri dengan pertumbuhan tercepat dan terbaik ketiga di tahun 2011. Bahkan game seperti Candy Crush dan Clash of Clan mendapatkan miliaran rupiah setiap harinya. Tapi itu adalah developer game, bagaimana dengan para pemainnya? Apakah juga menguntungkan? Tidak semuanya memang, namun ada beberapa gamer profesional yang ternyata mendapatkan uang cukup banyak dari bermain game secara serius. Walaupun hal ini belum berlaku untuk mobile gaming namun mungkin hanya masalah waktu saja. Berikut 7 gamer profesional dengan bayaran tertinggi: #1 Danylo “Dendi” Ishutin – 2.6 Milyar dari 23 Tournament Pemuda yang satu ini pertama kali berkiprah di Counter Strike dan setelah sukses dirinya mencoba peruntungannya di DotA II. Sekarang Danylo dikenal sebagai

persib

Persib Datangkan Dua Pemain Baru untuk Paruh Kedua Musim Jakarta  - Persib Bandung tampil mengecewakan di paruh pertama musim Liga 1. Untuk putaran kedua, Maung Bandung mencoba berbenah dengan mendatangkan dua pemain baru. Persib mengawali Liga 1 diperhitungkan sebagai salah satu unggulan. Mereka melakukan transfer besar saat memboyong Michael Essien dan Carlton Cole. Tapi penampilan Persib tak kunjung konsisten dan meyakinkan. Setelah melewati 17 pertandingan mereka terlempar ke posisi 14 klasemen dengan 21 poin dikumpulkan, hasil lima kemenangan dan masing-masing enam kali hasil imbang serta kalah. Memasuki paruh kedua kompetisi, Persib berniat mendatangkan dua pemain baru. Pelatih sementara Persib Bandung, Herrie Setyawan, menyebut dua pemain yang akan didatangkan berposisi sebagai striker dan bek tengah.  "Yang sudah-sudah kita butuh striker. Cole yang pasca cedera kemudian Sergio (van Dijk) yang cedera tentu ini berpengaruh juga buat performa tim," kata Herrie saat